Pernahkah merasa iri ketika melihat orang lain sukses? Sering merasa kurang bahagia dan merasa paling menderita? Seringkali menyendiri dan minder karena merasa diri penuh kekurangan.
Jika perasaan itu sedang Anda alami berarti ada sesuatu yang salah dalam diri Anda. Banyak sekali faktor kenapa kita menjadi tidak merasa bahagia baik itu dalam diri, masa lalu yang telah dialami dan dari pengaruh lingkungan.
Padahal bahagia itu pasti pernah dialami semua orang, termasuk Anda. Bahagia itu timbul dari dalam diri, bukan karena orang lain. Semua tergantung dari sudut pandang mana Anda menilai dan menikmati kehidupan yang hanya sementara ini.
Ada beberapa penyebab orang merasa tidak bahagia, yaitu:
1. Pikiran negatif
Jika terlalu sering berpikir negatif tentunya ini akan mempengaruhi cara Anda memandang dan memaknai hidup. Ubah terus pikiran Anda dan yakinlah anda pun bisa merasakan kebahagiaan yang sejati suatu saat nanti.
2. Kurang bersyukur
Biasanya orang yang merasa tidak bahagia karena kurangnya rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan, bukan hanya harta tapi kesehatan dan mempunyai anggota keluarga yang lengkap pun itu adalah kebahagiaan
3. Iri dengan keberhasilan orang lain
Selalu membandingkan diri dengan orang lain, adalah hal yang tidak baik. Kebiasaan ini bisa membuat Anda menjadi orang yang tidak beruntung serta mengurangi kebahagiaan dalam hidup. Lihatlah orang yang kurang beruntung disekeliling kita, jangan melihat hanya kepada orang yang jauh diatas kita.
Selalu hadapi apapun masalah dengan senyuman dan rasa optimis, bahwa Anda bisa melewatinya dan jalanilah hidup ini dengan bahagia, karena bahagia Anda yang menciptakan bukan orang lain.
#RamadhanInspiratif
#Challenge
#Aksara
#day22
Komentar
Posting Komentar